Berita Harian

Pelatihan Penguatan Lembaga Swadaya Masyarakat dan Lembaga Agama di DKI Jakarta dan Kabupaten Tangerang Seri 2

Pelatihan yang mencakup advokasi, kebijakan daerah dan kesiapsiagaan, koordinasi dan indentifikasi pemangku kepentingan, serta isu lintas sektor

UPT PDIK Rabu, 16 Maret 2022
Pelatihan Penguatan Lembaga Swadaya Masyarakat dan Lembaga Agama di DKI Jakarta dan Kabupaten Tangerang Seri 2
Kegiatan Pelatihan Penguatan Lembaga Swadaya Masyarakat dan Lembaga Agama di DKI Jakarta

Rabu (16/3) Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta menjadi keynote speaker dan sekaligus membuka kegiatan Pelatihan Penguatan Lembaga Swadaya Masyarakat dan Lembaga Agama di DKI Jakarta dan Kabupaten Tangerang Seri 2 di Hotel Millenium, Jakarta Pusat.

“Perlu adanya kolaborasi dan sinergitas antara BPBD DKI Jakarta dengan lembaga swadaya masyarakat dan lembaga agama sehingga Jakarta menjadi kota yang tangguh bencana”, ujar Isnawa dalam kegiatan tersebut.

Pelatihan ini merupakan bagian rangkaian kegiatan pelatihan pelokalan dalam rangka implementasi Project SinerGi yang mendapat dukungan dari USAID. Topik yang dibahas dalam pelatihan ini mencakup advokasi, kebijakan daerah dan kesiapsiagaan, koordinasi dan indentifikasi pemangku kepentingan, serta isu lintas sektor.

#KegiatanBPBDJkt #JagaJakarta #SiagaTanggapGalang