Berita Harian

Layanan Dukungan Psikososial (LDP) bagi Penyintas Anak & Dewasa Pasca Kebakaran

Kegiatan LDP yang berkolaborasi dengan PMI dan ILMPI

UPT PDIK Jumat, 27 Mei 2022
Layanan Dukungan Psikososial (LDP) bagi Penyintas Anak & Dewasa Pasca Kebakaran
Layanan Dukungan Psikososial (LDP) bagi Penyintas Anak & Dewasa Pasca Kebakaran

 

Jumat (27/5) BPBD DKI Jakarta melakukan Layanan Dukungan Psikososial (LDP) bagi penyintas anak & dewasa pasca kebakaran di Jl. Masjid Al-Huda, Kel. kebayoran Lama Utara, Kec. Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Kegiatan LDP yang berkolaborasi dengan PMI dan ILMPI ini diberikan untuk mengembalikan kesehatan mental/psikologi bagi penyintas di wilayah yang terdampak kebakaran. Kegiatan yang dilaksanakan antara lain bermain, bernyanyi dan mendengarkan dongeng bagi anak-anak.

Pendekatan secara personal kepada penyintas dewasa dengan menerapkan prinsip 3M (Melihat, Mendengar, Menghubungkan), serta pendampingan psikososial dan metode relaksasi bagi penyintas dewasa, kelompok rentan dan lanjut usia.

Kami mengimbau kepada masyarakat apabila menemukan atau mengalami keadaan darurat, dapat menghubungi Call Center Jakarta Siaga 112.

#KegiatanBPBDJkt #JakartaBangkit #SiagaTanggapGalang