Berita Harian

Peningkatan Kapasitas Pemberdayaan Masyarakat dalam Pemulihan Fisik Pasca Bencana di Kecamatan Cakung

Materi yang diberikan berupa pengenalan bencana dan sosialisasi Jakarta Siaga 112 oleh Kasatpel Pengolahan Datin Kebencanaan UPT PDIK BPBD DKI

UPT PDIK Kamis, 11 Agustus 2022
Peningkatan Kapasitas Pemberdayaan Masyarakat dalam Pemulihan Fisik Pasca Bencana di Kecamatan Cakung
Peningkatan Kapasitas Pemberdayaan Masyarakat dalam Pemulihan Fisik Pasca Bencana di Kecamatan Cakung

Kamis (11/8) BPBD DKI Jakarta melaksanakan kegiatan peningkatan kapasitas pemberdayaan masyarakat dalam pemulihan fisik pascabencana di Aula Lantai 4 Kantor Kecamatan Cakung, Jakarta Timur.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kabid Rehabilitasi & Rekonstruksi BPBD DKI, Sekretaris Camat Cakung, Subkoordinator Urusan Pemulihan & Peningkatan Fisik, UPT PDIK BPBD DKI, Kementerian PUPR, dan Asosiasi Profesional Elektrikal Indonesia (APEI).

Materi yang diberikan berupa pengenalan bencana dan sosialisasi Jakarta Siaga 112 oleh Kasatpel Pengolahan Datin Kebencanaan UPT PDIK BPBD DKI. Untuk materi listrik aman oleh Asosiasi Profesionalis Elektrikal Indonesia (APEI) dan materi rumah aman bencana oleh Kementerian PUPR.

Diharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan pemahaman penanggulangan bencana, pemulihan fisik pascabencana serta meningkatkan kesadaran dan kemampuan pengurangan risiko bencana.

Diimbau kepada masyarakat apabila menemukan atau mengalami keadaan darurat dapat menghubungi Call Center Jakarta Siaga 112.

#KegiatanBPBDJkt #JakartaBangkit #SiagaTanggapGalang