Berita Harian

Konsolidasi dan Pemilihan Ketua Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Provinsi DKI Jakarta periode 2021 - 2024

Konsolidasi dan pemilihan ketua Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Provinsi DKI Jakarta yang dilangsungkan secara hybrid, yaitu secara daring melalui aplikasi Zoom dan secara luring di Hotel Milenium, Jakarta Pusat.

UPT PDIK Rabu, 15 Desember 2021
Konsolidasi dan Pemilihan Ketua Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Provinsi DKI Jakarta periode 2021 - 2024
Foto bersama setelah penyelenggaraan konsolidasi dan pemilihan ketua Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB)

BPBD DKI Jakarta menyelenggarakan konsolidasi dan pemilihan ketua Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Provinsi DKI Jakarta. Acara bertajuk “Kolaborasi Membangun Ketangguhan Bencana di DKI Jakarta” ini dilangsungkan secara hybrid, yaitu secara daring melalui aplikasi Zoom dan secara luring di Hotel Milenium, Jakarta Pusat.

Dalam sambutannya, Plt. Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Sabdo Kurnianto menyampaikan konsolidasi ini sebagai awal dari langkah nyata antarsektor penanggulangan bencana di Provinsi DKI Jakarta, sehingga semua pihak dapat saling memaksimalkan peran dan saling menguatkan dalam pengurangan risiko bencana.

Konsolidasi ini melibatkan anggota Forum PRB yang terdiri dari perwakilan unsur pemerintah, lembaga usaha, media, akademisi, dan komunitas masyarakat. Forum PRB merupakan wujud kolaborasi lintas unsur yang memiliki fungsi sebagai wadah diskusi antar lembaga dalam upaya pengurangan risiko bencana di DKI Jakarta.

Pada pemilihan ketua FPRB yang dilangsungkan melalui aplikasi voting secara daring, terpilih Al Razi Izzatul Yazid dari Lembaga Rumah Zakat sebagai Ketua FPRB DKI Jakarta periode 2021-2024.

#KegiatanBPBDJkt #SiagaTanggapGalang #FPRB