Beranda Profil Daftar Informasi Menu
Berita Harian

Rapat Penyampaian Hasil Kajian Kebutuhan Pascabencana Banjir yang Terjadi di wilayah Kota Administrasi Jakarta Selatan

Rapat Penyampaian Hasil Kajian Kebutuhan Pascabencana Banjir yang Terjadi di wilayah Kota Administrasi Jakarta Selatan

UPT PDIK Rabu, 09 Juli 2025
Rapat Penyampaian Hasil Kajian Kebutuhan Pascabencana Banjir yang Terjadi di wilayah Kota Administrasi Jakarta Selatan
Rapat Penyampaian Hasil Kajian Kebutuhan Pascabencana Banjir yang Terjadi di wilayah Kota Administrasi Jakarta Selatan

Rabu (09/07) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta melalui Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi melaksanakan Rapat Penyampaian Hasil Kajian Kebutuhan Pascabencana (Jitupasna) Banjir yang terjadi di wilayah Kota Administrasi Jakarta Selatan.

Kegiatan ini bertujuan untuk menyampaikan hasil kajian kebutuhan yang dilakukan pascakejadian banjir serta merumuskan langkah-langkah penanganan lanjutan yang diperlukan untuk percepatan pemulihan wilayah terdampak.

Rapat yang dilaksanakan di Jakarta ini dihadiri oleh berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, yang turut memberikan kontribusi dalam proses pemulihan dan peningkatan ketangguhan wilayah terhadap risiko bencana ke depan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan tercipta sinergi lintas sektor dalam implementasi hasil kajian serta perencanaan rehabilitasi dan rekonstruksi berbasis kebutuhan nyata di lapangan. Kajian Jitupasna menjadi landasan penting dalam penentuan prioritas pemulihan, baik dari sisi infrastruktur, lingkungan, sosial, maupun ekonomi masyarakat terdampak.

BPBD DKI Jakarta terus berkomitmen untuk meningkatkan kecepatan dan ketepatan dalam pemulihan pascabencana dengan melibatkan seluruh pemangku kepentingan secara partisipatif dan transparan.

Diimbau kepada masyarakat apabila menemukan atau mengalami keadaan darurat dapat menghubungi Call Center Jakarta Siaga 112.