Ruang Literasi Kebencanaan

Lebih dari Enam Ribu Orang Telah Mengunjungi Ruang Literasi Kebencanaan

Selama setahun beroperasi, Ruang Literasi kebencanaan telah mengedukasi sebanyak 6.094 pengunjung. Angka kunjungan menempati puncaknya pada bulan November, dan didominasi oleh pengunjung usia Sekolah Dasar.

Asisten Profesional Manager Ruang Literasi Kebencanaan, Tika Yulianti Senin, 26 Februari 2024
Lebih dari Enam Ribu Orang Telah Mengunjungi Ruang Literasi Kebencanaan
Jumlah Kunjungan Sepanjang 2023

Sepanjang Tahun 2023, Ruang Literasi Kebencanaan telah dikunjungi oleh 6.094 pengunjung yag terdiri dari berbagai latar belakang masyarakat. Angka ini melonjak tajam atau berada pada puncaknya pada November 2023 dengan 995 kunjungan. Tak hanya itu, kunjungan juga didominasi dengan pengunjung usia SD dengan angka 1945 pengunjung, disusul pengunjung usia TK seebsar 1.290 pengunjung, dan pengunjung kalangan NGO/Komunitas sebesar 627 pengunjung.

Kami sangat berterima kasih atas antusiasme warga Jakarta maupun non warga Jakarta (karena pengunjung Ruang Literasi juga berasal dari beberapa kota penyangga ibukota), yang telah menambah pengetahuannya seputar mitigasi bencana di Ruang Literasi Kebencanaan BPBD DKI Jakarta.

Setelah setahun beroperasi usai diresmikan oleh Pj, Gubernur Heru Budi Hartono pada 29 Desember 2022 silam, berbagai masukan juga kami terima sebagai bahan dalam peningkatan kualitas layanan. Tak sedikit masarakat yang sangat berharap adanya penambahan wahana edukasi, simulator gempa misalnya, juga penambahan durasi dan ruangan guna mendapatkan edukasi secara komprehensif.

Kami berharap dapat terus melayani masyarakat dalam mendapatkan informasi kebencanaan. Dengan hadirnya wahana edukasi kebencanaan ini pula, semoga masyarakat semakin tahu "apa yang harus dilakukan" ketika terjadi bencana sehingga ini menjadikan Jakarta sebagai  Kota yang Tangguh Bencana.

Salam Tangguh!

Salam Kemanusiaan!