Galeri Video

Kampung Siaga Bencana

Pemprov DKI Jakarta emnyiapkan Kampung Siaga Bencana sebagai upaya antisipasi dampak musim hujan di masa pandemi COVID-19

Pemprov DKI Jakarta Minggu, 31 Januari 2021

Kampung Siaga Bencana disiapkan Pemprov DKI Jakarta sebagai upaya antisipasi dampak musim hujan di masa pandemi. Simulasinya telah dilakukan sejak awal Desember 2020 lalu, di RW-RW percontohan wilayah Kota/Kabupaten Administrasi. Seluruh jajaran dan masyarakat dilatih untuk bekerja sama, siap, dan sigap saat terjadi bencana, seperti mengevakuasi warga lansia, ibu hamil, anak-anak, hingga penanganan korban bencana yang terpapar COVID-19. Tonton video berikut untuk informasi Kampung Siaga Bencana! Pemprov DKI Jakarta butuh kerjasamamu untuk siaga dan saling bantu saat bencana datang!