Berita Harian

Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94 Tahun 2022

Upacra Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94 Tahun 2022

UPT PDIK Jumat, 28 Oktober 2022
Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94 Tahun 2022
Upacra Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94 Tahun 2022

Jumat (28/10) Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta mengikuti upacara peringatan hari sumpah pemuda ke-94 tahun 2022 di Plaza Selatan Monas, Jakarta Pusat.

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono yang bertugas sebagai inspektur upacara.

Dalam upacara peringatan Sumpah Pemuda ke-94 ini dihadiri oleh Pangdam Jaya, Kepala Badan Intelijen Negara DKI Jakarta, Wakil Kepala Polda Metro Jaya, Kepala Staf Garnisun Tetap I/Jakarta, Asisten Intelijen Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta, Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi DKI Jakarta, para kepala OPD di lingkungan Pemprov DKI Jakarta dan pimpinan BUMD DKI Jakarta.

Dalam momen tersebut, Heru mengajak pemuda pemudi Indonesia untuk bersatu dan lebih bersemangat dalam menghadapi berbagai tantangan, baik ekonomi maupun situasi global.

“Ke depan kita menghadapi berbagai tantangan, baik ekonomi maupun situasi dunia. Semua lapisan masyarakat, pemuda pemudi Indonesia mari kita bersatu untuk membangun Republik Indonesia ini,” ujarnya.

Diimbau kepada masyarakat apabila menemukan atau mengalami keadaan darurat dapat menghubungi Call Center Jakarta Siaga 112.

#KegiatanBPBDJkt #SiagaTanggapGalang

Diinformasikan oleh:
PUSDATIN KEBENCANAAN
BPBD PROVINSI DKI JAKARTA
Twitter: @BPBDJakarta
Instagram: @bpbddkijakarta
Telegram: @bpbddkijakarta
Facebook: BPBD DKI Jakarta
Nomor Layanan Kedaruratan: 112