Siaran Pers

Sosialisasi Teknik Kesiapsiagaan dan Simulasi Penanganan Bencana Gempa Bumi di Rumah Sakit Khusus THT-Bedah KL Proklamasi

Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Joko Agus Setyono meninjau Pintu Air Manggarai, Jakarta Pusat, pada Rabu (1/3) sore untuk memantau ketinggian air. Dalam tinjauan tersebut, Sekda Joko menegaskan, Pemprov DKI terus bekerja keras untuk mengatasi dampak musim hujan di Ibu Kota.

UPT PDIK Senin, 13 Maret 2023
Sosialisasi Teknik Kesiapsiagaan dan Simulasi Penanganan Bencana Gempa Bumi di Rumah Sakit Khusus THT-Bedah KL Proklamasi
Sosialisasi Teknik Kesiapsiagaan dan Simulasi Penanganan Bencana Gempa Bumi di Rumah Sakit Khusus THT-Bedah KL Proklamasi

Senin (13/03) BPBD DKI Jakarta melaksanakan sosialisasi teknik kesiapsiagaan dan simulasi penanganan bencana gempa bumi serta rumah sakit aman dari bencana di RS Khusus THT - Bedah KL Proklamasi, Jakarta Pusat.

Kegiatan ini dihadiri oleh Subkoordinator Urusan Pencegahan, Direktur RS Khusus THT - Bedah KL Proklamasi dan Bidang Pencegahan & Kesiapsiagaan BPBD DKI Jakarta. Peserta kegiatan ini terdiri dari dokter, karyawan, perawat/tenaga kesehatan, petugas keamanan dan petugas kebersihan.

Materi yang diberikan berupa manajemen bencana, sosialisasi dan simulasi teknik evakuasi mandiri jika terjadi gempa bumi, serta sosialisasi layanan darurat Jakarta Siaga 112.

Diimbau kepada masyarakat apabila menemukan atau mengalami keadaan darurat dapat menghubungi Call Center Jakarta Siaga 112.

#KegiatanBPBDJkt #JagaJakarta #SiagaTanggapGalang #dkijakarta #SuksesJakartauntukIndonesia

Diinformasikan oleh:
PUSDATIN KEBENCANAAN
BPBD PROVINSI DKI JAKARTA
Twitter: @BPBDJakarta
Instagram: @bpbddkijakarta
Telegram: @bpbddkijakarta
Facebook: BPBD DKI Jakarta
Nomor Layanan Kedaruratan: 112