Sosialisasi dan Praktik Lapangan Penanganan Penanggulangan Kebencanaan di Kantor Walikota Administrasi Jakarta Selatan
Sosialisasi dan Praktik Lapangan Penanganan Penanggulangan Kebencanaan di Kantor Walikota Administrasi Jakarta Selatan

Senin (08/12) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta melaksanakan kegiatan sosialisasi dan praktik lapangan penanganan penanggulangan kebencanaan di Kantor Walikota Administrasi Jakarta Selatan, Petogogan, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan.
Kegaitan ini dihadiri oleh Pegawai Walikota Administrasi Jakarta Selatan, BPBD Provinsi DKI Jakarta, Disgulkarmat, PMI. Perserta dari 280 Personil PPSU Se-Kota Administratif Jakarta Selatan.
Materi yang diberikan pada sosialisasi dan praktik lapangan penanganan penanggulangan kebencanaan yaitu: teori dan praktik lapangan teknik pemadaman api di rumah (menggunakan APAR), teori dan praktik lapangan balut bidai, pertolongan pertama (RJP), teknik pengangkatan dan tandu, teori dan praktik lapangan gempa bumi (Teknik Berlindung), Water Rescue (pertolongan di permukaan air), serta pendirian tenda.
Diimbau kepada masyarakat apabila menemukan atau mengalami keadaan darurat dapat menghubungi Call Center Jakarta Siaga 112.
