Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) untuk Antisipasi Musim Penghujan
Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) untuk Antisipasi Musim Penghujan

Senin (09/12) BPBD DKI Jakarta melaksanakan Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) untuk antisipasi musim penghujan di Bandara Budiarto Curug, Banten.
Kepala Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD DKI Jakarta beserta staf meninjau Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) dihari ketiga melaksanakan tabur garam atau biasa di sebut Semai ini di perkirakan terbang dengan ketinggian 8.000 Fet - 11.000 Fet dengan membawa 800 Kg Garam.
Rute penerbangan hari ini yang akan dilakukan untuk penyemaian garam yaitu Barat Laut Jakarta (Perairan Tanjung Anom), wilayah Barat Laut - Utara Jakarta dan kawasan Serang Banten serta sekitar Laut DKI Jakarta.
Dalam kegiatan OMC ini BPBD DKI Jakarta juga berkolaborasi dengan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dan PT SAI (Songo Aviasi Indonesia).
OMC yang digelar bisa menurunkan intensitas hujan di kawasan DKI Jakarta. Dengan begitu bencana dampak dari hujan deras yang turun dalam waktu lama di DKI Jakarta bisa diminimalisir.
