Peningkatan Kapasitas Petugas Penanggulangan Bencana (P2B) Sebagai Bagian dari Penguatan Program JAGA JAKARTA
Peningkatan Kapasitas Petugas Penanggulangan Bencana (P2B) Sebagai Bagian dari Penguatan Program JAGA JAKARTA

Jumat (05/12) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta melalui Bidang Kedaruratan dan Logistik melaksanakan kegiatan Peningkatan Kapasitas Petugas Penanggulangan Bencana (P2B) sebagai bagian dari penguatan program JAGA JAKARTA sesuai Keputusan Gubernur Nomor 997 Tahun 2025 tentang Satuan Tugas JAGA JAKARTA.
Kegiatan ini dilaksanakan di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata Pramuka (Buperta) Cibubur, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Jawa Barat selama 4 hari (1 - 5 Desember 2025) yang diikuti oleh 267 orang P2B yang dibagi menjadi 3 kloter.
Kegiatan peningkatan kapasitas ini dilaksanakan untuk memperkuat dan meningkatkan kemampuan intelektual, spiritual, akhlaq, kekuatan fisik, kecepatan penangganan, ketangguhan mental, serta kesiapsiagaan kebencanaan Petugas Penanggulangan Bencana (P2B) dalam menghadapi berbagai potensi situasi darurat di wilayah DKI Jakarta dan daerah lainnya.
Peserta diberikan pembekalan materi penanggulangan bencana melalui sejumlah materi dan praktik lapangan yang berkualitas sesuai kebutuhan penanganan kebencanaan.
Rangkaian kegiatan yang dilaksanakan yaitu Jalan Juang untuk membangun kedisiplinan, kekompakan, dan daya tahan fisik, Water & Vertical Rescue sebagai latihan teknis penyelamatan di air maupun medan ketinggian, Misi Pencarian Baret yang bertujuan mengasah kemampuan navigasi, ketangkasan, serta semangat kebersamaan Serta Malam Keakraban & Api Unggun (Makrab) untuk membangun tim work, empati, koordinasi, dan kekompakan tim.
Melalui kegiatan ini, BPBD DKI Jakarta menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas SDM penanggulangan bencana agar mampu memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, sekaligus memastikan Jakarta semakin siap dan tangguh menghadapi berbagai potensi bencana.
