Peringatan World Humanitarian Day dan HUT RI ke 77 oleh Squad PBI
Kegiatan ini untuk memperingati Hari Kemerdekaan RI ke- 77 tahun

Jumat (19/8) Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta yang di wakili oleh Subkoordinator Urusan Pemberdayaan Masyarakat & Lembaga dan Subkoordinator Urusan Kedaruratan & Penanganan Pengungsi BPBD DKI Jakarta menghadiri acara World Humanitarian Day yang diadakan oleh Squad PBI di Saung Bambon, Jakarta Selatan.
Kegiatan ini untuk memperingati Hari Kemerdekaan RI ke- 77 tahun. Turut hadir dalam kegiatan ini Deputi Pecengahan BNPB, Kepala Kantor SAR Jakarta dan Camat Jagakarsa serta lembaga/penggiat kebencanaan. Rangkaian kegitanan hari ini yaitu penanaman bibit pohon dan pengarungan/susur sungai.
Diimbau kepada masyarakat apabila menemukan atau mengalami keadaan darurat dapat menghubungi Call Center Jakarta Siaga 112.
#KegiatanBPBDJkt #CepatResponJkt #SiagaTanggapGalang
